Thursday, May 23, 2013

Pesawat Listrik Pembuka Kaleng


Pesawat Listrik Pembuka Kaleng
Pembuka kaleng listrik adalah piranti mekanik sederhana yang terdiri dari roda potong (pemotong putar), sakelar dengan operasi pengungkit (tuas) yang mengaktifkan roda potong, dan motor yang menggerakkan roda potong. Beberapa pembuka kaleng juga memiliki pengasah pisau, digerakkan oleh beberapa motor. Kebanyakan problem pada pembuka kaleng meliputi bilah pemotong, yang dapat dengan cepat menjadi kotor atau tumpul. Dalam banyak hal, problem-problem ini mudah diatasi.
Perhatian: Sebelum bekerja dengan pesawat pembuka kaleng, pastikan bahwa steker pesawat tidak terhubung pada jaringan.

Roda Potong
            
            Jika roda potong tumpul, gantilah dengan yang baru yang sejenis. Jika penggantiannya tidak tepat, atau jika suku cadang baru telah dipesan, Anda dapat mempertajam roda untuk digunakan sementara waktu dengan menggosokkan ujung-ujung roda pada batu asah. Tekan roda potong pada batu asah dengan jari tangan Anda dan putar roda secara perlahan; coba untuk memutar roda melingkar sepanjang ujung pemotong. Mengasah roda secara rata, dengan tanpa sedikitpun membuat cekungan; lalu pasang roda. Gantilah roda potong dengan yang baru sesegera mungkin.
Pengangkat Roda Potong
            Pengangkat roda potong mengoperasikan sakelar; jika pengangkat (tuas) ditekan ke bawah, tombol sakelar menjadi tertekan, sakelar aktif. Jika pembuka kaleng tidak bekerja, cek tuas; jika tuas bengkok atau hancur, memungkinkan sakelar tidak sambung (kontak). Jika tuas rusak, gantilah tuas dengan yang baru yang sejenis. Untuk mengeluarkan tuas, angkat sekrup disamping bodi pesawat yang memegangnya. Pasangkan tuas yang baru seperti tuas lama terpasang.


Roda Gigi dan Penggerak Roda Potong
            Jika pesawat menggeram, melompat, atau meluncur, gear roda potong disamping bodi tidak berfungsi. Kebanyakan penyebabnya adalah hampir sama, yaitu aus atau hancurnya gigi-gigi sepanjang bibir gear. Untuk memunculkan  gear, buka bodi pesawat. Gear mungkin disekrup pada porosnya atau mungkin di gesek-masuk (friction-fit); tarik keluar atau lepas sekrup pengencang gear dan gunakan tang hidung panjang untuk membuka penggerak roda potong. Pada beberapa unit penggerak roda dikencangkan oleh sekrup melalui sisi depan unit; keluarkan atau lepas sekrup pengencang gear. Bersihkan gear dengan air dan sedikit detergen RT, dan keringkan secara penuh. Kemudian lumasilah gear dengan minyak tahan panas. Jika beberapa gear aus atau hancur, gantilah rakitan gear dengan yang baru yang sejenis. Bersihkan dan lumasilah gear setiap tahun untuk menjaga pesawat agar tetap bekerja baik dan efisien.

Pengasah Pisau
            Beberapa pembuka kaleng juga memiliki pengasah pisau. Permasalahan pada unit ini biasanya disebabkan oleh aus atau tidak ratanya batu pengasah. Buka bodi untuk mengecek batu pengasah. Batu dikaitkan ke poros motor penggerak dengan sebuah sekrup, atau digesek-masuk pada poros. Jika batu aus atau tidak rata, gantilah dengan yang baru yang sejenis. Tempelkan batu yang baru seperti batu yang lama terpasang.
            Serbuk logam di sisi kiri dalam unit sebagai hasil proses pengasahan dapat juga menyebabkan masalah; serbuk digambarkan oleh medan magnit motor, dan dapat menyebabkan hubungsingkat atau kerusakan hubungan motor. Jika pesawat memiliki pengasah pisau, Anda harus mengangkat serbuk-serbuk ini sedikitnya setiap bulan  sekali -- atau lebih sering tergantung pemakaian. Yakinkan tidak ada bagian yang lepas pada area motor; lalu angkat serbuk-serbuk dengan penghisap debu. Jika ada kumpulan serbuk yang berat, angkat motor dengan mengeluarkan sekrup yang mengencangkannya pada bodi, dan sedotlah serbuk dari gear dan rangkaian motor. Kemudian gantilah motor.

Sakelar
            Sakelar pada pembuka kaleng berada tepat di bawah tuas roda potong. Jika tuas ini ditekan ke bawah, tombol sakelar tertekan dan sakelar aktif. Untuk membersihkan atau mengganti sakelar, buka bodi pesawat.
            Jika kontak sakelar kotor, bersihkan dengan menggunakan kertas gosok yang baik untuk mengeluarkan lemak/lumas dan sisa-sisa yang lain dari titik kontak. Hidupkan sakelar dan lihat pada titik kontak dua logam di bawah tombol sakelar; kontak-kontak harus saling menyentuh jika tombol sakelar ditekan dan memisah (terbuka) jika tombol sakelar diangkat. Jika titik-titik kontak tidak menyentuh, rapatkan dia dengan tang hidung panjang. Jika tiitk-titik kontak terbakar atau lengket, gantilah dengan yang baru yang sejenis. Sakelar ini dipegang oleh rumah kerangka logam; angkat sekrup pengencang sakelar ke kerangka dan keluarkan sakelar lama. Sambungkan sakelar baru dengan cara yang sama seperti sambungan pada sakelar lama, dan gantilah kerangka logam.

Motor
            Kebanyakan pembuka kaleng digerakkkan oleh motor shaded-pole. Jika pesawat dengan jenis ini tidak bisa berputar, atau jika putarannya tidak menentu, membuat gangguan, berbau, atau timbul bunga api, belilah pesawat yang baru; memperbaiki atau mengganti motor shaded-pole akan lebih mahal biayanya daripada membeli sebuah pesawat yang baru. Jika pesawat menggunakan motor universal, problem mungkin disebabkan oleh ausnya sikat arang. Cek sikat; jika sudah aus, gantilah dengan sikat yang baru yang sejenis. Jika ada permasalahan motor universal yang serius, seperti halnya kerusakan lilitan armatur atau hubungsingkat, bawa pesawat ke servis profesional.

No comments:

Post a Comment